Pemerintah Kota Kediri melakukan peninjauan langsung ke lokasi proyek padat karya
Selain ide kreatif, dalam membuka usaha pasti diperlukan juga yang namanya modal. Kadang ide kita udah ada nih, tapi terkendala dengan modal. Ternyata Pemkot Kediri menyediakan pinjaman bergulir dengan bunga rendah, sebesar 2% saja. Pinjaman ini terutama dikhususkan buat UMKM dan Koperasi yang ada di Kota Kediri. Besar pinjamannya mulai dari 10 juta hingga 100 juta rupiah dan jangka waktunya pun sampai 3 tahun. Caranya, peminjam cukup datang ke kantor Dinkop UMTK Kota Kediri dengan persyaratan KTP, KK, dan keterangan domisili beserta agunan.
Pemerintah Kota Kediri meluncurkan program Kredit Usaha Melayani Warga Kota Kediri (Kurnia). Dalam peluncuran Kurnia yang diresmikan di Pasar Setonobetek pada hari Kamis (1/4/2021) ini dihadiri oleh sejumlah pelaku UMKM Kota Kediri.
Kurnia atau Kredit Usaha Melayani Warga Kota Kediri merupakan sebuah inovasi program dari Pemkot Kediri yang bekerja sama dengan PD BPR Bank Kota Kediri. Melalui program ini masyarakat dapat mengajukan pinjaman sebagai permodalan usaha. Dengan suku bunga rendah hanya sebesar 2% per tahun, keberadaan program KURNIA diharapkan mampu mengurangi ketergantungan masyarakat terhadap kredit informal (rentenir) yang membebankan bunga tinggi.
Program Kurnia ini cocok untuk para pelaku UMKM untuk membantu usaha kalian lebih berkembang lagi. Apalagi dengan syarat dan proses yang tidak berbelit-belit dalam pengajuannya, memudahkan kalian untuk dapat mengikuti program Kurnia ini. Ditambah lagi dengan bunga yang kecil yaitu 2% per tahun.
sumber :