PKK Kota Kediri Gelar Lomba Cerita Untuk Tingkatkan Minat Baca Anak

Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kota Kediri, Ferry Silviana Abu Bakar membuka Lomba Cerita dengan tema Budi Pekerti, Sikap dan Karakter Anak, Rabu (11/9/2019).

Lomba ini merupakan kegiatan kelompok kerja 1 PKK Kota Kediri yang bertempat di Panti PKK Kota Kediri.

Ketua TP PKK yang akrab disapa Bunda Fey mengatakan, lomba cerita untuk meningkatkan minat baca anak, karena ibu adalah contoh bagi anak-anaknya.

Kalau ibu sering membaca dan menunjukkannya kepada anak-anaknya, dengan otomatis anak akan menirunya.

Selain itu juga membiasakan anak setiap hari untuk membaca buku apapun sehingga anak dengan sendirinya akan terbiasa dan gemar membaca.

Sebelumnya Ketua TP PKK juga melakukan kunjungan dalam rangka Monitoring dan Evaluasi (Monev) kegiatan kelompok kerja 2 PKK Kota Kediri di Taman Posyandu di Kelurahan Jagalan.